- Rapat Paripurna DPRD
- Rapat Paripurna
- Pengajian FKMT
- Menerima Kunjungan Pemkot Bontang
- Penggelaran dan Peresmian Aspal Plastik
Bagikan Artikel ini :

CILEGON – Wabah Covid-19 yang masih menjadi pandemi menakutkan bagi masyarakat membuat Pemerintah Kota Cilegon melakukan berbagai upaya melalui tim gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 di Kota Cilegon. Salah satunya yakni dengan membentuk kampung siaga.
Demikian dikatakan oleh Dandim 0623 Cilegon Letkol Arm Rico Ricardo Sirait saat rapat evaluasi tim gugus tugas percepatan penganan Covid-19 Kota Cilegon di Aula Setda, Selasa (14/04). Pada kesempatan itu, menurutnya salah satu kunci untuk mencegah wabah ini adalah dengan semakin banyaknya gugus tugas sampai di level terendah.
“Kampung-kampung siaga ini personilnya kita bentuk dulu, nanti akan dilakukan bintek. Kita akan bekali dia dengan pengetahuan dan protap, prosedur yang dilakukan. Kita akan latih. Saya sama Kapolres kalau perlu kita akan datangi setiap kelurahan, kita latih,” jelasnya.
Walikota Cilegon Edi Ariadi sekaligus sebagai ketua gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 mengatakan, melalui kampung siaga ini akan ditetapkan relawan atau SDM dalam melaksanakan siskamling untuk mengecek dan mendata setiap tamu yang masuk ke lingkungannya dalam 1x24 jam.
